Top Up Mobile Legend

Pentingnya Menentukan Tujuan Kuliah, ini Nasihat yang bisa Membantumu

“Kampus adalah rumahnya inspirasi, pondoknya kreativitas, istananya para intelektual dan menaranya para pemimpi”

Jika  kamu mau melanjutkan studi, cobalah tanyakan kepada diri kamu sendiri, “ Apa sih yang saya cari di kampus?”. Jawaban yang kamu akan berikan, tentu akan memberikan efek besar dari perjalanan studi kamu beberapa tahun ke depan. 

Pertanyaan itu memang cukup sederhana. Tapi, belum tentu semua mahasiswa mampu menjawabnya. Ada sebagian yang datang ke kampus, tujuan dia kuliah saja ia tak tahu. Katanya, pengen kuliah doang. Mau jadi apa nantinya, “Let the time shows it later” biarlah waktu yang akan menentukannya nanti.  

Tak ada yang salah, jikapun cita-cita atau tujuan kuliah, baru akan ditentukan setelah berproses di kampus. Tapi biasanya, mahasiswa yang menentukan visi hidunya nanti setelah di kampus, lebih banyak yang gagal daripada mereka yang telah punya visi atau tujuan kuliah lebih awal.

Masuk arena kampus ibarat orang mau perang. Sebelum berperang, tentulah kamu harus menyiapkan amunisi atau bekal yang dibutuhkan ketika perang nanti. Baik itu makanan, senjata, peta, kompas dan lain-lainnya. 

Begitu pula dengan kuliah. Sebagai mahasiswa, harusnya mempersiapkan bekal lebih awal. Biar ketika tiba di kampus, tidak bengong, “Habis ini mau ngapain ya” jadi bingung sendiri. 

Di kampus, kamu bakal menemukan ratusan bahkan jutaan kisah “Tragis” yang menceritakan “mereka” mahasiswa yang gagal dalam studi. Bukan karena mereka kurang cerdas. 

Dari segi akademik, mereka adalah memang anak-anak jempolan. Sejak sekolah dulu, mereka bahkan menjadi juara terbaik. Tapi, tiba di kampus mereka gagal. Ada yang mengakhiri status mahasiswanya dengan meraih gelar “DO” sebab kedapatan di kost-kost-an melakukan mesum dengan pacar kampusnya. 

Ada pula yang mati di jalanan ditikam hanya karena gara-gara persaingan merebut pacar antar sesama mahasiswa, bahkan ada yang menamatkan studinya di kampus hanya dengan nongkrong sampai tengah malam dengan sebotol minuman yang memabukkan. 

Tidak salah mereka berbuat demikian. Tapi kamu perlu bertanya lagi, apakah benar itulah kehidupan yang kamu cari di kampus?” Jika iya, maka merugilah kamu. 

Orang tua yang selama ini berjuang keras di bawah terik matahari, ibu yang rela menjadi babu mencuci pakaian dari rumah ke rumah, ternyata hanya mendapatkan balasan dari anaknya yang sukanya hidup berfoya-foya di kampus. 

Teman-teman, mungkin kamu perlu membaca kisah ini. Sebagai bahan hikmah saja.

Suatu ketika, ada dua pekerja mendapatkan tugas untuk memperbaiki kebocoran dari sebuah bangunan. Saat mereka sampai di depan Lif, mereka tercengang dengan apa yang tertulis di papan pengumuman, “Lift sedang macet”.   

Sementara lantai apartemen yang akan mereka naiki ada 40 lantai.  Karena semangat yang begitu besar, mereka tetap berusaha menaiki lantai demi lantai dengan menggunakan tangga manual. Bawaan yang berat, tak membuat mereka menyerah. 

Keringat bercucuran deras dari wajah kedua lelaki ini. Nafas mereka keluar masuk tidak beraturan. Tangga demi tangga mereka lalui penuh semangat.

Berkat kerja keras dan semangat yang tinggi, sampailah mereka di lantai teratas dari bangunan itu. Setelah beberapa menit, salah seorang menatap wajah temannya, lalu berkata  “Aku memiliki dua kabar yang ingin  kusampaikan kepadamu. Yang pertama kabar menggembirakan. Yang kedua adalah gambar yang menyedihkan”.  

“Sekarang mulailah dengan kabar yang mengembiarakan” kata kawannya.
“Kabar gembiranya adalah akhirnya kita telah sampai di lantai teratas” katanya, sambil mengeringkan dahinya dengan sebuah lenso.

“Baguslah. Berati kita berhasil. Lalu apa kabar buruknya?”
Dengan nada marah, temanya berkata, “ Ini bukanlah bangunan yang kita maksud!”

Tersesat. Itulah nasib yang dialami dua pekerja tadi. Sudah menempu perjuangan yang berat, menaiki tangga menuju lantai 40, ternyata mereka menaiki bangunan yang salah. 

Inilah akibat tidak punya target yang jelas. Mereka memang punya semangat dan kemauan yang kuat. Tapi kurang memiliki perencanaan yang matang. Walhasil, tujuan meleset, artinya menaiki tangga 40 lantai adalaah hal sia-sia. 

Jika kamu tidak mau bernasib sama dengan tukang bangunan ini, maka Be smart, buatlah cita-cita yang hendak dicapai di kampus. Agar kamu tidak tersesat lagi.

Ingatlah kawan! Tujuan adalah kompas masa depan. Ia adalah alat yang paling canggih untuk mengarahkan hidup. Jika kita mampu menentukan tujuan dengan baik, maka dunia pun akan bisa kamu ditaklukan.

Belajar Dari Negeri Sakura

 Rahasia bagimana mecancang masa depan, mungkin kamu perlu bercermin ke Jepang. Negara ini berada di sebelah timur Asia. Jepang hanyalah sebuah Negara kecil yang tidak begitu dihargai oleh dunia, selain kecil juga diyakini enggak bakalan mampu bersaing dengan Negara-negara raksasa yang luasnya berlipat-lipat dari negaranya. 

Waktu bercerita terbalik dengan kenyataan. Negara Jepang yang dianggap kecil, ternyata mampu bangkit dari keterpurukan dan menempatkan negaranya sebagai salah satu Negara penguasa industri dan teknologi.

Jika ditelusuri, negara ini pernah porak-poranda. Kamu mungkin telah membaca peristiwa besar tentang jatuhnya bom “Hiroshima dan Nagasaki”. 

Jika iya, maka pikiran kamu akan diajak kembali menelusuri masa silam tentang jatuhnya bom atom yang meluluhlantahkan dua kota tersebut. Hancur lebur di perang dunia kedua.

Hiroshima adalah kota pertama kali mendapat jatah bom atom pada tanggal 6 Agustus 1945. Setelah itu disusul oleh kota Nagasaki pada tahun 9 Agustus 1945.   

Peristiwa ini  benar-benar membuat Jepang hancur. Dari segi bangunan  dan fasilitas lainnya Jepang benar-benar lemah tak berdaya.

Pada momen yang bersamaan, Indonesia pun mendeklarikan kemerdekaannya pada tanggal 17 Agustus 1945. Kedua negara Asia ini berpacu membangun negaranya masing-masing dari dua kondisi yang berbeda. 

Indonesia membangun negaranya dari kemenangannya atas penjajah, Jepang membangun negaranya dari puing-puing kehancuran, baik kehancuran segi sumber daya Manusia mau pun Infrasturktur.
Tahun begitu cepat meninggalkan masa lalu. Kedua negara ini hidup dalam kondisi jauh berbeda. 

Kini, Jepang bukanlah negara hancur. Ia kini menjadi negara yang sudah merajai teknologi. Orang-orang Jepang hebat dalam segi kapasitas keilmuan. Prinsip hidup “Gambaru” berjuang sampai titik darah penghabisan, membuat Jepang bangkit dari kehancuran.

Bagaimana dengan Indonesia? Sayang, Indonesia jauh tertinggal. Bahkan saat Indonesia ditimpa bencana, Jepang bersedia dengan suka rela mengulurkan tangannya membantu korban Tsunami. 

Meskipun mereka juga sering mengalami Tsunami, tapi nyaris tak mendengar mereka meminta belas kasih dari Negara tetangga. 

Apa rahasia keberhasilan Jepang?           

Beberapa hal yang membuat Jepang sukses adalah kekuatan sebuah visi, tujuan yang mantap dan target yang tepat. Kamu tentu masih ingat seorang pemain bola asia yang bisa Go Internasional, Nakata. 

Kesuksesan seorang Nakata ternyata sederhana, “Saya terinspirasi dari film Catain Stubatsa?” Jawab Nakata saat diwawancarai oleh sebuah media. Lah, apa hubungannya dengan serial animasi itu dengan kesuksesan? 

Ternyata ada hubungannya. Jepang, jauh sebelum anak-anak mereka menghadapai hari esok, dibuatlah serial film yang bisa mendidik anak-anaknya. Seperti halnya film Captain Tsubasa. 

Dalam film ini, digambarkan bagimana anak-anak Jepang merajai dunia sepak Bola. Doktrin ini kemudian memberikan stimulus kepada anak-anak untuk terus berlatih. Dengan satu impian, satu saat menjadi anggota timnas dari negaranya dan berdiri di sebuah panggung menjadi pemenang. 

Walhasil, Nakata adalah produk dari Film captain Tsubasa itu. Begitulah cara Jepang menentukan tujuan ( Visi Hidup) kepada anak-anak mereka.

Kamu pun mampu melakukan hal yang luar biasa melebihi apa yang telah dilakukan oleh Jepang. Asalkan, kamu berjanji pada dirimu akan serius dengan target dan tujuan yang telah kamu coret dalam selembar kertas.

Perlu diingat bahwa tujuan adalah senjata yang dipakai untuk meraih kesuksesan di kampus. Tidak ada rumus lain yang lebih canggih dari itu. 

Jika kamu mampu menyusun target masa depan serapi mungkin, maka kamu akan mampu melalui setiap goncangan dahsyat saat masa-masa sulit di dunia ini, termasuk di kampus. 

Sekarang, jika kamu masih belum tahu, apa yang kamu cari di kampus, segeralah ambil sebuah kertas, pena dan mulai tuliskan semua mimpi dan tujuan kamu kuliah.

Siapa tahu, ini adalah surat sakti yang akan mengantarkan kamu di puncak kesuksesan.

Posting Komentar untuk "Pentingnya Menentukan Tujuan Kuliah, ini Nasihat yang bisa Membantumu"

Info paling Cepat ikuti sosial media kami 👇 dan saluran berita 👉 Google News